BAGI REKAN-REKAN YANG BERMINAT JADI PENULIS BLOG,SILAHKAN ISI FORMULIR DISINI

Friday, August 19, 2016

Sistem Tata Surya


A. Defenisi
       Tata surya adalah susunan benda-benda langit yang terdiri dari Matahari, dan anggota tata surya yaitu, planet, asteroid, satelit, yang bergerak pada porosnya sambil berputar mengelilingi Matahari. Selain itu terdapat juga komet dan meteor. Bumi tempat kita tinggal merupakan sebuah planet yang terdapat dalam tata surya. Setiap anggota tata surya dibedakan berdasarkan kemampuanya untuk memancarkan cahaya, ukuran dan sifat orbitnya. Planet adalah benda langit yang beredar mengelilingi Bintang. Planet yang satu dengan yang lain tidak bertabrakan karena memiliki lintasan orbit yang berbeda.




B. Anggota Tata Surya


       Di dalam tata surya kita, sampai saat ini ditetapkan terdapat delapan buah planet yang mengelilingi Matahari, yaitu Merkurius, Venus, Bumi, Mars, Jupiter, Saturnus, Uranus dan Neptunus. Pluto tidak dianggap sebagai planet karena terlalu kecil.


       Menurut para ahli, asteroid merupakan pecahan dari planet yang hancur. Asteroid tersusun, antara lain dari hidrogen, helium, dan bahan lainnya. Beberapa nama Asteroid yang terkenal, di antaranya Ceres, Pallas, Yuno, dan Vesta. Saat ini Pluto juga digolongkan sebagai asteroid.

       Satelit adalah benda langit yang beredar mengelilingi planet. Bumi memiliki satelit yang disebut Bulan. Bulan sebagai satelit Bumi memiliki sifat tertentu pula. Planet Bumi merupakan planet ketiga dari Matahari dalam tata surya kita.

       Komet merupakan benda langit yang terdiri dari es yang sangat padat. Ketika mendekati Matahari, komet mengeluarkan gas yang berbentuk kepala bercahaya dan semburan yang terlihat seperti ekor. Komet diberi nama sesuai nama penemunya, seperti Komet Halley, ditemukan oleh Edmund Halley.



       Meteor adalah benda-benda kecil di jagad raya yang memasuki atmosfer Bumi. Meteor akan jatuh ke Bumi akan terbakar sehingga menimbulkan nyala oleh sebab itu, meteor disebut juga bintang jatuh. Meteor-meteor yang habis terbakar di atmosfer Bumi disebut meteorid. Adapun meteor-meteor besar yang tidak habis terbakar dan sempat jatuh ke Bumi disebut meteorit.


C. Planet-Planet Dalam Tata Surya
       Merkurius merupakan planet anggota tatasurya terkecil dengan diameter sekitar 4.879 km. Venus memiliki diameter sekitar 12.100 km dan Bumi 12.700 km, sedangkan diameter Mars hanya 6.800 km. Jupiter merupakan planet terbesar dalam tata surya kita dengan diameter sekitar 142.980 km. Perbandingan volume Jupiter dengan volum Bumi, yaitu 1.300 : 1. Saturnus merupakan planet terbesar kedua setelah dengan diameter sekitar 120.540 km. Uranus memiliki diameter sekitar 51.120 km sedangkan Neptunus sekitar 49.530 km.



       Planet mengelilingi matahari pada lintasan tertentu yang disebut orbit. Orbit berbentuk ellips dengan jarak tertentu dari masing-masing planet. Merkurius merupakan planet terdekat dengan Matahari dengan jarak sekitar 5,79 x 107 km, diikuti oleh Venus dengan jarak kira-kira 1,082 x 108 km. Bumi berada pada jarak 1,496 x 108 km dari Matahari, sedangkan Mars pada jarak 227,9 juta km. Jarak rata-rata planet Jupiter ke Matahari sekitar 778 juta km dan Saturnus sekitar 1.427 juta km. Uranus berjarak kira-kira 2.870 juta km dari Matahari, sedangkan Neptunus sekitar 4.497 juta km.

       Planet selain bergerak mengelilingi Matahari, juga berputar pada sumbunya. Perputaran planet pada sumbunya disebut rotasi, sedangkan perputaran planet mengelilingi Matahari disebut revolusi. Waktu yang diperlukan planet untuk berotasi disebut kala rotasi, sedangkan waktu yang diperlukan planet untuk berevolusi disebut kala revolusi.

       Kala revolusi Merkurius kira-kira 88 hari dan kala rotasinya 59 hari. Kala rotasi Venus 243 hari dan kala revolusinya 225 hari. Venus memiliki arah perputaran searah jarum jam (dari timur ke barat). Kala revolusi Bumi 365,25 hari dan kala rotasi Bumi 23 jam 56 menit. Kala revolusi Mars 687 hari dan kala rotasinya 24 jam 37 menit 21 detik. Kala revolusi Jupiter selama 11,9 tahun dan kala rotasinya 10 jam sekali putaran. Rotasi ini paling cepat daripada planet lainnya namun atmosfer Jupiter hampir tidak berotasi. Kala revolusi Saturnus 29,5 tahun dan kala rotasinya sekitar 10,2 jam. Kala revolusi Uranus sekitar 84 tahun, sedangkan kala rotasinya 17 jam 14 menit. Kala revolusi Neptunus ialah 165 tahun dan kala rotasinya 15 jam 48 menit.










1 comment:

  1. Goyan Casino Hotel is expanding its footprint
    "Our hotel in Cotai, located at the base of betanalysis the 토토 가입 머니 Cotai offisin.com Strip, offers luxury accommodation for the group of travelers who never 코인갤러리 go bet365 배당 to Macau

    ReplyDelete

Notes :
1. Harap Berkomentar Sesuai Dengan Aturan.
2. Tidak Diperbolehkan Untuk Mempromosikan Barang Atau Jasa.
3. Bagi Komentar Yang Menautkan Link Aktif Dianggap Spam.
Selamat Berkomentar... :D